Workshop Penilaian Kinerja Guru Dan Keprofesian Berkelanjutan
- Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Negeri dan Swasta Kota Jambi
Dalam rangka meningkatkan kompetensi Kepala Sekolah, khususnya dibidang
penilaian kinerja guru,MKKS-SMA Negeri dan Swasta Kota Jambi,mengadakan kegiatan Workshop tentang Penilaian
Kinerja Guru (PKG) dan keprofesian berkelanjutan. Kegiatan ini direncanakan akan berlangsung selama 2
hari, yaitu mulai hari Rabu sampai dengan Kamis tanggal 19-20 September
2012 bertempat di Ruang Auditirium SMA Negeri 1 Jambi . Yang dibuka oleh Drs. M. RIFA'I, MPd.Kepala
Dinas Pendidikan Kota Jambi,
Dalam rangka melaksanakan program pemerintah dalam mensosialisasi
penilaian kinerja guru dan pengembangan keprofesian berkelanjutan
sebagaimana amanat Permenegpan dan RB no 16 tahun 2009 tentang Jabatan
Fungsional Guru dan Angka Kreditnya, Permendiknas no 35 tahun 2010
tentang petunjuk teknis Pelaksaan Jabatan Fungsional Guru dan Angka
Kreditnya, Permendiknas no 38 Tahun 2010 tentang penyesuaian Jabatan
Fungsional Guru.
Pergeseran fungsi dan peran kepala sekolah dalam mengelola sekolah
mengharuskan adanya tuntutan kepala sekolah yang aktif, kreatif, dan
inovatif. Dengan kata lain, kepala sekolah dituntut harus proaktif dan
mampu melakukan perubahan-perubahan di sekolah yang mampu meningkatkan
mutu pendidikan di sekolah. Tuntutan ini merupakan implikasi dari
penerapan konsep Manajemen Berbasis Sekolah (MBS).(Info-Smansa)
Komentar
Posting Komentar