Festival Band SMANSA 2012 Meriah



  • ·         Memperingati Hari Pahlawan
  • ·         Band dan Dance


Jambi Sabtu  (10/11),  SMA Negeri 1 Kota Jambi menggelar Festival Smansa 2012 bertempat di lapangan basket smansa. Festival dibuka  oleh Kepala SMA Negeri 1 Kota Jambi yang diwakili Amril Husni. Dalam  kata sambutanya mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk dari ekpresi pelajar dalam mengembangkan diri dari bidang kesenian dan  mengharapkan kegiatan berjalan dengan sukses tanpa ada kendala.
Festiva ini diikuti dari berbagai sekolah di Kota Jambi bahkan ada pesertanya dari kabipaten. Kegiatan  di mulai pada pukul 9.00 s.d. selesai. Even yang digagas oleh para siswa SMA Negeri ternama di Kota Jambi ini mengambil tema “be a curtural hero for our red and white nation”. Sedikitnya 20 grup band dan tujuh klub dancer di kota Jambi ikut meramaikan kegiatan tersebut.

Menurut Yogha ketua pelaksana, even ini diadakan untuk menumbuhkan rasa kepahlawanan dan meningkatkan kreasi seni di kalangan para pemuda dan pemudi di Jambi. Selain itu juga untuk meningkatkan rasa nasionalisme terhadap NKRI.
Tambahnya para pemenang festival disediakan hadiah berupa uang tunai dan piagam. Bagi juara I diberikan hadiah uang Rp 500 ribu, juara II Rp 300 ribu dan juara III Rp 200 ribu.Sejumlah grup band dan grup dance keluar sebagai pemenang.
Juri festival band dan dance ini, yakni juri yang sudah profesional di bidangnya untuk tingkat Kota Jambi. Mereka terdiri dari akedemisi dan seniman yang independent.
Berikut para pemenangnya :
Lomba Band :
Juara I : SMA Negeri 5 Kota Jambi (Smanel Junior Band)
Juara II : SMA Negeri 2 Kota Jambi
Juara III : SMA Negeri 3 Kota Jambi (Ordinary Band)
Lomba Dance :
Juara I : SMA PGRI 2 Kota Jambi
Juara II : SMA Xaverius 2 Kota Jambi
Juara III : SMA Adhyaksa Kota Jambi
Selamat kepada pemenang lomba, bagi yang belum berhasil mari kita ikuti festifal tahun yang akan datang (Info-SMANSA)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penerimaan Tamu Ambalan ( PTA ) Gerakan Pramuka SMANSA Tahun 2012

RAISSA (Remaja Islam SMANSA)

Pemilihan Menjelis Perwakilan Kelas (MPK)